27.8 C
Jakarta
Jumat, Maret 14, 2025
spot_img

Wartawan Investigasi

Pencari Bukti Yang Tersembunyi

PNM Bina Hampir 150 Ribu Nasabah Usaha Mikro dan Ultramikro

PONTIANAK – WartaInPT Permodalan Nasional Madani (PNM) terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan pembiayaan dan pemberdayaan usaha mikro dan ultramikro di seluruh Indonesia.

Hingga saat ini, PNM telah berhasil membina hampir 150 ribu nasabah pelaku usaha mikro dan ultramikro di Kalimantan Barat (Kalbar). Sebanyak 140 ribu di antaranya merupakan nasabah dari program pembiayaan kelompok PNM Mekar, yang dirancang untuk membantu pengusaha kecil yang paling terdampak.

Dalam kesempatan ini, Direktur Utama PNM, Arief Mulyadi, menjelaskan pentingnya legalitas dalam membangun usaha yang berkembang. “Ini bagian dari perjalanan kami melengkapi pembiayaan dan pemberdayaan. Tapi kalau dari aspek legalitas, kan kita nggak bisa hindari perlu adanya NIB sebagai legalitas usahanya,” ujar Arief, Rabu ( 12 / 3 ).

Lebih lanjut, Arief menambahkan bahwa PNM juga aktif dalam melaksanakan pelatihan yang berfokus pada pembangunan budaya halal.

“Walaupun dalam keseharian, pelatihan-pelatihan yang kami laksanakan sudah mengarah ke halal, membangun budaya halal. Halal bukan dalam angle syariah atau keagamaannya, tapi halal sebagai fashion, sehat, bersih, dan membantu tubuh manusia,” tuturnya.

Untuk mendukung pengusaha mikro dan ultramikro yang semakin berkembang, PNM melengkapi legalitas usaha mereka dengan sertifikat halal. Sertifikat ini menjadi nilai tambah penting bagi para nasabah, terutama ketika pasar mereka meluas. “Sertifikat halal itu menjadi brand sendiri buat si nasabah, apalagi kalau udah yang pasarnya meluas,” kata Arief.

PNM, yang saat ini telah memiliki 15,8 juta nasabah di 6.165 kecamatan dan 452 kabupaten/kota di seluruh Indonesia, terus memperluas jangkauannya untuk mendukung pelaku usaha di berbagai sektor.

Meskipun mayoritas nasabah yang dibina berada di segmen usaha mikro dan ultramikro, Arief meyakini bahwa dukungan yang diberikan kepada mereka akan berdampak positif pada pengusaha lain di sekitar mereka.

“Kami memberikan nilai tambah pada assisting nasabah kami, insya Allah akan memberikan multiflare efek kepada pelaku lainnya, pengusaha lainnya di sekitar kami,” pungkas Arief.

Dengan terus meningkatkan akses pembiayaan yang lebih mudah dan mendukung legalitas usaha, PNM berupaya untuk memperkuat posisi pelaku usaha mikro dan ultramikro sebagai tulang punggung perekonomian Indonesia, ( ADY )

Berita Terkait