Kades Ladang Palembang, M. Yusup
Warta. in- Lebong
Pemerintah Desa Ladang Palembang Kecamatan Lebong Utara Kabupaten Lebong bersama Perangkat Desa ikut menanam jagung serentak dengan luas lahan 1 hektar.
Kegiatan dilaksanakan oleh Pemdes Desa Ladang Palembang untuk mendukung program pemerintah Pusat yang menjadi salah satu Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto, untuk memperkuat ketahanan pangan dan mewujudkan swasembada pangan Nasional 2025.
Pemerintah Desa bersama perangkat Desa, dibantu pihak Kecamatan,bhabinkamtibmas, babinsa, dan masyarakat turut ikut serta membantu penanaman jagung.
Saat dikonfirmasi awak media ini,Selasa (15/4/2025 )siang, Kepala Desa Ladang Palembang M. Yusup, menyampaikan pentingnya sinergi lintas sektor dalam merealisasikan program nasional ini.
” Selain Petani Kita menanam Padi, ketahanan pangan jagung ini tanggung jawab bersama Dengan kolaborasi Polri,TNI, Pemerintah Desa dan para petani, kami optimis dapat mencapai target swasembada pangan,” Ungkapnya.
Penanaman jagung yang dilakukan di Desa Ladang Palembang seluas 1 hektar merupakan mendukung program nasional.
“Kita laksanakan Ini semua merupakan langkah strategis untuk mendukung ketahanan pangan nasional. Pemdes siap mendukung dan mengawal keberhasilan program ini di tingkat desa,” Jelas Yusup.
Selanjutnya, M. Yusup mengharapkan kegiatan penanaman serentak dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk lebih bersemangat menaman dan peduli terhadap sektor pertanian.
“Kami dari Pemerintah Desa menghimbau kepada seluruh masyarakat Desa Ladang Palembang, untuk terus semangat mengelola lahan pertanian. Kemakmuran masyarakat akan meningkat seiring keberhasilan program ini demi menuju perubahan kedepannya,” Tutupnya.(A)