29.8 C
Jakarta
Jumat, Januari 16, 2026

Wartawan Investigasi

Pencari Bukti Yang Tersembunyi

Polsek Blanakan Hadiri Temu Penerima Manfaat dan Ketua Dapur SPPG MBG

Polsek Blanakan Hadiri Temu Penerima Manfaat dan Ketua Dapur SPPG MBG

BLANAKAN SUBANG | Warta In Jabar – Polsek Blanakan menunjukkan peran aktifnya dalam mendukung pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) dengan menghadiri kegiatan temu penerima manfaat bersama Ketua Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di wilayah Kecamatan Blanakan. Kamis, 15 Januari 2026

Kapolsek Blanakan AKP Andri Sugiarto, S.I.P., M.A.P. hadir langsung mendampingi Camat Blanakan sebagai bentuk dukungan institusional Polri sekaligus memastikan kegiatan berlangsung aman, tertib, dan kondusif. Kehadiran Polsek Blanakan bertujuan menjaga situasi kamtibmas serta mengantisipasi potensi kendala dalam pelaksanaan program MBG.

Dalam kegiatan tersebut, dilakukan dialog antara penerima manfaat dan Ketua Dapur SPPG terkait mekanisme penyaluran makanan, jadwal pendistribusian, serta peran pengurus dapur dalam memastikan layanan diberikan secara adil dan tepat sasaran. Perbedaan waktu distribusi di beberapa wilayah juga menjadi perhatian bersama agar tidak menimbulkan kesalahpahaman di masyarakat.

AKP Andri Sugiarto menegaskan bahwa Polsek Blanakan siap mengawal dan mendukung penuh program MBG sebagai program strategis nasional. “Kami hadir untuk memastikan kegiatan berjalan aman dan tertib, serta mendorong koordinasi yang baik antara pengurus dapur dan penerima manfaat,” ujarnya.

Dengan keterlibatan Polsek Blanakan dalam kegiatan temu penerima manfaat dan Ketua Dapur SPPG ini, diharapkan pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis di Kecamatan Blanakan dapat berjalan lancar, transparan, dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

Berita Terkait