INDONESIAN JOURNALIST WRITE THE TRUTH

26.4 C
Jakarta
Selasa, Januari 14, 2025

Surya Darmadi diperiksa Kejagung terkait Kasus Penguasaan Lahan Sawit Rp 78 Triliun

Warta.in, Jakarta | – Kejaksaan Agung (Kejagung) dijadwalkan akan memeriksa tersangka kasus korupsi penguasaan lahan sawit dan pencucian uang yang diduga merugikan negara Rp 78 triliun, Surya Darmadi, Selasa (16/8/2022) hari ini.

“Rencana besok (hari ini), mudah-mudahan besok tidak ada halangan,” kata Dirdik Jampidsus Kejagung, Supardi kepada para awak media, Senin (15/8/2022).

Menurut Supardi, pihaknya akan berkoordinasi lebih lanjut terkait pemeriksaan lanjutan Surya Darmadi. Rencananya, Surya Darmadi kembali diperiksa oleh penyidik Jampidsus Kejagung.

“Nanti saya koordinasi, saya juga kan ketemu penyidik juga tadi. Nanti biar ke sini,” tegas Supardi.

Kejaksaan Agung secara resmi menahan tersangka kasus korupsi penguasaan lahan sawit dan pencucian uang, Surya Darmadi. Total aset Surya Darmadi yang sudah disita Kejagung saat ini mencapai Rp 10 triliun.

“Belum dihitung persisnya, hampir Rp 10 triliun. Mungkin dihitung dulu nanti, biar pasti,” papar Jampidsus Kejagung Febrie Adriansyah kepada para awak media, Senin (15/8/2022).

Febri mengatakan Kejagung saat ini sedang berfokus pada penyitaan aset milik Surya Darmadi. Mengigat, kasus korupsi yang dilakukan Surya Darmadi dinilai sudah merugikan negara Rp78 triliun.

“Sekarang biar konsentrasi di pengembalian aset. Karena kerugian juga besar kan, Rp 78 triliun. Masih banyak yang mau disita,” tandas Febri.

Latest news
Related news