SMK BINA KARYA MANDIRI yang beralamat di Jl.Raya Jatimulya (samping SPBU) No 25 Pengasinan Rawalumbu Kota Bekasi merupakan SMK Swasta TERBAIK Bekasi memberikan kebijaksanaan bagi alumni siswa/siswi dalam pengambilan ijasah sesuai surat edaran dari Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat.
Jurnalis warta.in hari ini datang ke sekolah tersebut mendampingi Ibu Eka Safitri orang tua murid atas nama Ahmad Ari Kurniawan jurusan Teknik Instalasi Tenaga Listrik 2 tamat Tahun 2022 yang sampai saat ini belum mengambil ijasahnya dikarenakan terdapat tunggakan biaya sebesar 4 Juta lebih.
Saat jurnalis bersama orangtua murid tiba di ruang Tata Usaha SMK BINA KARYA MANDIRI langsung diarahakan ke ruang pertemuan dan di sambut hangat oleh Kepala Sekolah SMK BINA KARYA MANDIRI Bapak Drs.H.Muhamad Nurhadi didampingi Bapak Herman selaku Kepala Tata Usaha. Saat disinggung mengenai terbitnya Surat Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat nomor : 3597/PK.03.04.04/SEKRE Perihal Percepatan Penyerahan Ijasah jenjang SMA/SMK/SLB Tahun Pelajaran 2023/2024 atau sebelumnya.dijelaskan bahwa SMK BINA KARYA MANDIRI mengikuti anjuran dari Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat dan saat ini sudah sampai tahap akhir pendataan/ inventarisir siswa-siswi alumni SMK BINA KARYA MANDIRI yang sampai saat ini belum mengambil Ijasah nya, Kepala Sekolah Bpk. Drs.H.Muhamad Nurhadi juga menjelaskan bahwa sebelum adanya himbauan dari Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat pihaknya sudah sering memberikan kebijaksanaan bagi Siswa/ Siswi yang terkendala dalam hal Finansial sehingga tidak dapat menebus ijasahnya bahkan belum lama ini ada siswa yang memiliki tunggakan biaya sekolah hingga 9 Juta lebih namun berkat kebijaksanaan yang dilakukannya anak tersebut dapat mengambil Ijasahnya dan saat ini sudah bekerja pungkasnya.untuk siswa Ahmad Ari Kurniawan hari ini juga langsung kami serahkan ijasahnya, Ibu Eka Safitri selaku orangtua dari Ahmad Ari Kurniawan dengan rasa haru mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada Bapak Kepala Sekolah Drs.H.Muhamad Nurhadi dan Kepala Tata Usaha Bapak Herman atas perhatian serta kebijaksanaannya sehingga ijasah yang akan dipakai anaknya untuk melamar pekerjaan sudah di terima hari ini dan semoga SMK BINA KARYA MANDIRI semakin maju dan tumbuh besar.
Jefry