Warta.in – Batam | Bea Cukai Batam lakukan kunjungan sosialisasi kepabeanan ke SMK Negeri 4 Batam. Kunjungan yang bertajuk “Customs Goes to School” dilakukan Bea Cukai Batam pada Selasa, 26 Juli 2022 di aula Institut Teknologi Batam (Iteba).
Kunjungan tersebut menunjukkan peran aktif Bea Cukai Batam dalam memperkenalkan Batam Logistic Ecosystem (BLE) kepada generasi muda Indonesia, khususnya di kota Batam.
Diikuti lebih dari 500 siswa-siswi SMK Negeri 4 Batam, acara “Customs Goes to School” yang dilakukan oleh Bea Cukai Batam disambut antusiasme luar biasa oleh siswa-siswi SMK Negeri 4 Batam.
Kunjungan yang dilakukan oleh Bea Cukai Batam berfokus pada memperkenalkan tugas dan fungsi Bea Cukai Batam, serta peran BLE dalam dunia perlogistikan Indonesia, khususnya di Batam.
Sebagai SMK dengan jurusan teknik logistik, yang berhubungan langsung dengan kepabeanan dan cukai, siswa-siswi SMK Negeri 4 Batam secara aktif bertanya dan menggali pemahaman dan wawasan seputar kepabeanan dan cukai serta BLE kepada para pemateri.
Sabaruddin R. Pasaribu, Kepala Seksi Bimbingan Kepatuhan Bea Cukai Batam, selaku pemateri dalam kegiatan tersebut mengungkapkan rasa bangganya kepada generasi muda kota Batam yang dengan antusias terus belajar dan membuka wawasan demi masa depan.
“Bea Cukai Batam tentunya akan senantiasa terus memberikan pemahaman dan asistensi kepada generasi muda, khususnya di kota Batam,” kata Sabaruddin R. Pasaribu.
“Salah satunya melalui kegiatan Customs Goes To School. Kami berharap dengan kegiatan semacam ini, siswa dan siswi SMK Negeri 4 Batam akan bisa lebih memahami dan mengetahui tugas dan fungsi Bea Cukai serta keberadaan BLE di Batam,” kata Sabaruddin R. Pasaribu.
“Saya bangga dengan antusias generasi muda saat ini yang secara aktif bertanya dan menggali pemahaman dalam kegiatan ini,” ucap Sabaruddin R. Pasaribu, dalam keterangan pers di account beacukai.go.id
Sementara itu, Ahmad Tahir, Kepala Sekolah SMK Negeri 4 Batam menyampaikan ucapan terima kasih sebesar-besarnya kepada Bea Cukai Batam atas kesediaannya memberikan materi seminar kepabeanan kepada siswa-siswi SMK Negeri 4 Batam.
“Kami sangat berterima kasih kepada Bea Cukai Batam yang telah bersedia mengisi seminar kepabeanan kepada SMK Negeri 4 Batam,” ujar Ahmad Taher.
“Seperti yang bapak ketahui, kami memiliki anak didik yang berada di jurusan teknik logistik, yang mana sangat berhubungan dengan keluar masuk barang dan prosedur kepabeanan,” ungkap Ahmad Taher.
“Kami berharap ke depannya akan ada lebih banyak kerja sama, baik dalam sosialisasi pemahaman prosedur pabean yang terbaru, maupun penempatan magang anak didik kami untuk dapat menimba ilmu di Bea Cukai Batam,” harap Ahmad Tahir.
Bea Cukai Batam akan terus secara aktif memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait tugas fungsi Bea Cukai serta peranan BLE dalam ekonomi nasional, khususnya siswa/siswi sekolah.
Dengan “Customs Goes to School” diharapkan dapat membuka wawasan siswa/siswi sebagai calon pemimpin bangsa dan dapat menginspirasi sehingga lebih bersemangat dalam belajar. (Red)