Sukabumi, warta.in – Dipicu oleh charger handphon yang terlalu panas, korsleting listrik mengundang kobaran api. Akibatnya rumah milik seorang janda di Kampung Buniwangi RT 01/01, Desa Bangbayan, Kecamatan Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi hangus terbakar.
Kabar rumah kebakaran ini dibenarkan oleh Danton Pos VIII Sagaranten Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Sukabumi, Raizal Asikin.
Duhubungi melalui sambungan telepon, Rizal mengatakan, pihaknya menerima laporan kebakaran dari Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Tegalbuleud pada Minggu (30/01/2022) sore.
Tempat kejadian perkara kebakaran jauh dari Pos Damkar Sektor VIII Sagarantendan. Selain itu jalan ke lokasi sempit dan susah sinyal, namun petugas sigap terjun ke lokasi, untk menjinakan api.
“Satu unit mobil pemadam kebakaran diterjunkan langsung memadamkan api. Lebih kurang 10 menit, api sudah dapat dipadamkan dan dilanjutkan dengan melakukan pendinginan di lokasi kejadian,”jelasnya. ( Intan)