30.7 C
Jakarta
Jumat, Januari 16, 2026

Wartawan Investigasi

Pencari Bukti Yang Tersembunyi

Coloring Competition Jadi Daya Tarik Pengunjung Bintaro Plaza

Wartain Banten | Artikel | Pendidikan | 27 Desember 2025  — Kegiatan Coloring Competition yang digelar di Bintaro Plaza, Sabtu (27/12/2025), berhasil menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung. Acara ini menghadirkan suasana ramai dan penuh warna, khususnya dengan kehadiran anak-anak dan keluarga yang mengikuti perlombaan.

Sejak acara dimulai, area lomba dipadati peserta yang sibuk menuangkan kreativitas mereka di atas kertas gambar. Beragam warna cerah menghiasi hasil karya anak-anak, mencerminkan imajinasi dan ekspresi masing-masing peserta. Orang tua pun tampak setia mendampingi serta memberi semangat selama kompetisi berlangsung.

Coloring Competition di Bintaro Plaza bertujuan menghadirkan hiburan edukatif, menyalurkan kreativitas anak, serta meningkatkan minat kunjungan pengunjung. Tak hanya sebagai wadah pengembangan bakat dan kreativitas anak, kegiatan ini juga memberikan suasana berbelanja yang lebih menarik dan menyenangkan bagi para pengunjung.

Kegiatan ini dilengkapi hiburan dan hadiah menarik, sekaligus memperkuat citra Bintaro Plaza sebagai pusat perbelanjaan ramah keluarga yang menyediakan ruang kreativitas dan hiburan.

Bintaro Plaza berharap dapat terus menghadirkan acara-acara positif dan ramah keluarga, sekaligus memperkuat posisinya sebagai pusat perbelanjaan yang tidak hanya menawarkan kebutuhan belanja, tetapi juga ruang kreativitas dan hiburan bagi masyarakat.(WartainBanten)

Berita Terkait

Iskandar Z Sitanggang
Iskandar Z Sitanggang
Pakar Bisnis, Pendidikan dan Hukum