26.8 C
Jakarta
Sabtu, November 15, 2025

Wartawan Investigasi

Pencari Bukti Yang Tersembunyi

Di Monumen Palagan Lengkong, Andra Soni Tekankan Pentingnya Semangat Juang bagi Pemuda

Wartain Banten | Pemerintahan | 14 November 2025  — Gubernur Banten Andra Soni menegaskan pentingnya generasi muda meneladani semangat juang para pahlawan dalam mengisi pembangunan daerah. Ia menekankan bahwa nilai kepahlawanan tidak cukup hanya diperingati, tetapi harus diwujudkan melalui kontribusi nyata berupa kerja dan karya.

Pesan tersebut disampaikan Andra Soni saat menghadiri kegiatan Ziarah dan Wisata Sejarah dalam Penguatan Nilai-Nilai Kepahlawanan di Monumen Palagan Lengkong, Kota Tangerang Selatan, Kamis (13/11).

Dalam sambutannya, Andra Soni mengajak seluruh elemen masyarakat, terutama para pemuda, untuk menjadikan peringatan Hari Pahlawan sebagai momentum untuk bergerak, berkarya, dan memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitar.

“Mari kita isi peringatan Hari Pahlawan dengan kerja nyata, inovasi, dan kontribusi positif bagi pembangunan daerah dan bangsa,” ungkap Andra Soni.

Lanjutkan Perjuangan dengan Gotong Royong

Gubernur Andra Soni menegaskan bahwa peringatan Hari Pahlawan harus menjadi momentum untuk memperdalam nilai perjuangan yang dicontohkan para pahlawan. Ia mendorong generasi muda mengisi kemerdekaan dengan menanamkan semangat gotong royong, kejujuran, dan kebersamaan dalam membangun bangsa.

“Mari kita semua meneguhkan tekad untuk melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan semangat kebersamaan, kejujuran, dan semangat gotong royong,” tegasnya.

Menurutnya, kegiatan ziarah dan wisata sejarah merupakan langkah strategis untuk menghidupkan kembali nilai kepahlawanan serta mengintegrasikannya ke dalam dunia pendidikan dan kebudayaan.

“Melalui kegiatan wisata sejarah, generasi muda dapat mengenal situs-situs perjuangan di Banten seperti Monumen Palagan Lengkong, Benteng Speelwijk, dan situs perjuangan lainnya, sebagai sumber inspirasi dan penguatan karakter bangsa,” jelas Gubernur.

Pesan dari Menteri Sosial

Menteri Sosial RI Saifullah Yusuf menyampaikan bahwa kegiatan ziarah dan wisata sejarah merupakan rangkaian peringatan Hari Pahlawan 2025 yang melibatkan pelajar SMA/sederajat.

“Nilai-nilai yang dapat kita contoh dari para pahlawan, di antaranya kesabaran, kemampuan menyatukan perbedaan untuk menjadi kekuatan, serta mengutamakan kepentingan bangsa,” pungkasnya.

Acara tersebut turut dihadiri Wakil Menteri Sosial Agus Jabo Priyono, Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie, Forkopimda, serta para pelajar.(WartainBanten)

Berita Terkait

Iskandar Z Sitanggang
Iskandar Z Sitanggang
Pakar Bisnis, Pendidikan dan Hukum