INDONESIAN JOURNALIST WRITE THE TRUTH

30.1 C
Jakarta
Senin, Juni 24, 2024

Giat Seperti Ini Sangat Membantu Masyarakat, Dewan Pembina Pondok Pesantren Sampaikan Ini

Warta In | Palembang, – Di mana dari Dewan Pembina Pondok Pesantren Ma’had Zaadul Maahad Ustad Ibnu Hazar, L.C menghadiri kegiatan Bakti Kesehtan/Sosial yang diselenggarakan oleh Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (AKABRI) Tahun 2024 yang dipusatkan di Pondok Pesantren Zaadul Maahad beralamat di jalan Talang Jambi Lorong Melati Nomor 1 kecamatan Sukarami Kota Palembang Provinsi Sumatera Selatan.

Turut hadir di dalam kegiatan tersebut dari Pemerintah Provinsi Sumsel dalam hal ini Penjabat Gubernur Sumsel yang diwakili oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Provinsi Sumsel Drs H Edward Candra, M.H, Perwakilan Dari Kepolisian Daerah Provinsi Sumsel, Perwakilan dari Tentara Nasional Indonesia, dan undangan lainnya.

Dikatakan Dewan Pembina Pondok Pesantren Ma’had Zaadul Maahad Ustad Ibnu Hazar, LC, alhamdulillah kita bersyukur kepada Allah SWT, kepada pihak penyelenggara dalam hal ini Alumni AKABRI Tahun 1994 yang telah menginisiasi acara ini, dan lebih yang kita syukuri adalah bahwa kegiatan ini sendiri dilaksanakan di Pondok Pesantren Ma’had Zaadul Maahad.

“Alhamdulillah acara dari proses awal persiapan sampai detik-detik pelaksanaan bakti sosial, bakti kesehatan, dan ada juga bantuan sembako untuk masyarakat semuanya berjalan dengan lancar sampai dengan selesai, alhamdulillah,” ujarnya.

Kemudian, untuk di kita ini yang pertama termasuk pertama yang dilaksanakan di Pondok Pesantren Ma’had Zaadul Maahad, alhamdulillah. Sedangkan untuk pesertanya kita sebagaimana yang dikirimkan kepada kita peserta untuk pelayanan kesehatan itu sebanyak 300 peserta, tapi yang kita lihat ini masyarakat terus bertambah, lebih dari 300 peserta, alhamdulillah.

“Artinya animo masyarakat dan ini juga berkat kerja sama dengan pihak pemerintah setempat, dari rukun tetangga, dan juga dari Polsek Sukarami yang membantu kelancaran acara ini, sehingga animo masyarakat ya juga berita ini sampai ke masyarakat, alhamdulillah,” ungkapnya.

Dilanjutkannya, harapan kita AKABRI baik dari kepolisian, dari TNI baik dari Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara untuk acara-acara yang bersentuhan langsung dengan masyarakat ini kita harapkan ini terus berlangsung, terus ditingkatkan, dan terus yakni diperbanyak cakupannya kita berharap seperti itu.

“Karena ini acara kita lihat sangat bermanfaat, dan sangat memang dibutuhkan oleh masyarakat, alhamdulillah kita melihat bahwa masyarakat sangat terbantu dengan acara yang seperti ini. Dan alhamdulillah dari santri, dari staf, dari pengajar dari Pondok Pesantren Ma’had Zaadul Maahad ya ikut kegiatan ini,” katanya.

Masih dilanjutkannya, baik itu dalam kepanitiaan, ataupun dalam yang ikut anaknya di sunat ada, yang donor darah, bahkan dari ustadz dan ustadzah kita juga ada, bahkan yang ikut periksa kesehatan tentu juga ada, alhamdulillah ya memang kita bagian dari masyarakat alhamdulillah dilibatkan. Kita alhamdulillah hubungan kita dengan AKABRI khususnya dengan TNI Angkatan Darat, dan Kepolisian itu sangat bagus.

“Dari awal bahkan dari pendirian Pondok Pesantren Ma’had Zaadul Maahad ini kita sudah menjalin hubungan baik. Baik langsung dari Kepolisian Daerah (POLDA), dan juga Polsek yang sekitar dan juga dari pihak TNI, karena kita dari jajaran Kepolisian dan juga TNI ada namanya KAMTIBMAS, dan BABINSA,” ucapnya.

Masih disampaikannya, jadi hubungan kita terus, bahkan sudah seperti keluarga dengan kita di Pondok Pesantren Ma’had Zaadul Maahad, alhamdulillah. Harapan kita seperti itu, hubungan seperti ini apalagi dengan kehadiran bagian TNI dan Kepolisian di Pondok Pesantren Ma’had Zaadul Maahad ini sangat mendukung proses kegiatan di pondok pesantren ini.

“Selain itu juga menjadi tali sambung kita dengan masyarakat, alhamdulillah kita sangat rasakan dari awal kita mendirikan pondok pesantren Ma’had Zaadul Maahad, kehadiran mereka sangat membantu, dan kita ucapkan alhamdulillah dan berterima kasih setinggi-tingginya kepada pihak kepolisian dan TNI melalui KAMTIBMAS dan BABINSA nya yang ada,” imbuhnya.

Latest news
Related news