INDONESIAN JOURNALIST WRITE THE TRUTH

33.2 C
Jakarta
Sabtu, Juli 27, 2024

Gubernur Sumsel Salurkan Bantuan Beras PPKM Ke Paguyuban Pecel Lele Lamongan Palembang Bersatu

Warta Indonesia | Palembang – Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru Melalui Dinas Sosial Provinsi Sumatera Selatan menyalurkan Program Bantuan Beras PPKM tahun 2021 ke Paguyuban Pecel Lele Lamongan Palembang Bersatu, penyaluran bantuan beras tersebut di laksanakan di Arema 99 Jalan Demang Lebar Daun Palembang, Kamis (05/08/21)

Penyaluran Bantuan Beras PPKM tersebut turut di hadiri oleh Mirwansyah, S.KM,.M.KM Kepala Dinas Sosial Provinsi Sumatera Selatan, Munaryo Penasehat Paguyuban Pecel Lele Lamongan Palembang Bersatu, Sisam Hadi Ketua Paguyuban Pecel Lele Palembang Bersatu sarta pengurus Paguyuban Pecel Lele Palembang Bersatu

Herman Deru Gubernur Sumsel Melalui Mirwansyah, S.KM,.M.KM Kepala Dinas Sosial Provinsi Sumsel mengatakan Gubernur Sumsel hari ini melalui Dinas Sosial Meyalurkan Beras Kepada Paguyuban Pecel Lele Palembang Bersatu

” Ada 272 yang di bagikan hari ini untuk peguyuban Pecel Lele Lamongan Palembang Bersatu, ini jangan komunitasnya saja yang di bagikan tapi kita bantu karyawan dan keluarganya juga,”ujarnya

Ini merupakan wujud kepedulian Pemerintah Sumsel baik suka maupun duka dalam situasi PPKM saat ini, ini paling tidak bisa menghibur untuk kondisi saat ini

” Kami berharap kita selalu menjaga kesehatan dan selalu menjaga protokol kesahatan,”Pangkasnya.

Sementara itu, Sisam Hadi Ketua Paguyuban Pecel Lele Palembang Besatu mengatakan mengucapkan terima kasih atas bantuan dari Gubernur Sumatera Selatan

” Dampak dari PPKM bagi Kuliner terutama Paguyuban Pecel Lele Lamongan Palembang Besatu sangat berdampak sekali dalam hal pendapatan, pandapatan kami sangat menurun jadi 50 persen,”ujarnya

Pelaksanaan Penyerahan Bantuan Beras PPKM tetap mematuhi protol kesehatan yang telah di tetapkan oleh pemerintah

” Harapannya PPKM ini cepat selesaikan dan pandemi covid – 19 segera berakhir,”tutupnya.

Ida Suroto Penerima Bantuan Beras PPKM mengatakan mengucapkan terima kasih atas bantuan dari Gubernur Sumatera Selatan,.semoga bermanfaat untuk kami, apa lagi kondisi saat ini. ( Santo )

Latest news
Related news