Purworejo – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan, Kapolres Purworejo, AKBP Andry Agustiano, S.I.K., M.Si., memimpin langsung kegiatan pembagian takjil pada Senin (24/3/2025). Kegiatan ini berlangsung di depan Mako Polres Purworejo, Jalan Gajah Mada 2, dengan membagikan 300 paket takjil kepada pengendara dan masyarakat yang melintas.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Purworejo didampingi oleh Pejabat Utama (PJU) Polres Purworejo, serta mendapat dukungan dari Ketua Bhayangkari Cabang Purworejo beserta pengurus yang turut serta dalam aksi sosial ini.
Kapolres Purworejo, AKBP Andry Agustiano, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Purworejo kepada masyarakat, khususnya di bulan penuh berkah ini.
“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, terutama mereka yang masih dalam perjalanan menjelang berbuka puasa. Semoga kegiatan ini bisa memberikan manfaat dan semakin mempererat hubungan antara Polri dan warga Purworejo,” ujar Kapolres.
Aksi sosial ini mendapat respons positif dari masyarakat, yang mengapresiasi kepedulian Polres Purworejo dalam membantu sesama, terutama di momen Ramadan yang penuh keberkahan.