32.9 C
Jakarta
Kamis, April 24, 2025
spot_img

Wartawan Investigasi

Pencari Bukti Yang Tersembunyi

Kapolsek Pondok Gede Sambangi Warga RW 012 Jatimelati dalam Kegiatan “Ngopi Kamtibmas”

warta.in Bekasi ◊ Kamis, 24 April 2025

Kota Bekasi – Dalam rangka mempererat silaturahmi dan meningkatkan sinergi antara kepolisian dan masyarakat, Kapolsek Pondok Gede Kompol Bambang Sugiharto, bersama Kanit Binmas Bripka Didi dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Jatimelati Bripka Antok Setiawan, didampingi PokdarKamtibmas, melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi ke wilayah RW 012, tepatnya di Jl. Alam Raya 1 RT 006/012, Kelurahan Jatimelati, Kecamatan Pondok Melati, Kota Bekasi, Kamis (24/4).

Kegiatan yang dikemas dalam suasana santai bertajuk “Jatimelati Ngopi Kamtibmas” ini turut dihadiri oleh Ketua RW 012 Bapak Agus Suryawan, para Ketua RT, serta warga sekitar. Dalam kunjungan ini, Kapolsek dan jajaran menyampaikan sejumlah imbauan dan pesan-pesan kamtibmas yang bertujuan menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif.

Mengajak seluruh warga untuk bersama-sama menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan masing-masing, karena keamanan adalah tanggung jawab bersama.

Memberikan arahan kepada warga yang tengah bertugas jaga malam di pos kamling agar selalu menjaga komunikasi dan koordinasi satu sama lain guna meningkatkan efektivitas ronda malam.

Mengimbau agar warga tetap waspada dan tanggap terhadap segala bentuk aktivitas atau hal-hal yang mencurigakan, serta tidak segan melaporkan kepada pihak berwajib atau Bhabinkamtibmas setempat.

(Alpin A.S)

Berita Terkait