Kejar Target Nakes Lantamal XI Laksanakan Vaksinasi di SMA Merauke.
Merauke TNI AL, 22 April 2022.
TNI AL. Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) XI Merauke tetap melaksanakan vaksinasi di bulan Ramadhan dalam rangka mendukung percepatan vaksinasi nasional, yang digelar di wilayah kerja Lantamal XI, Sabtu (23/04).
Kegiatan serbuan vaksinasi Lantamal XI kali ini di gelar oleh Diskes Lantamal XI bertempat di SMA Negeri 1 Merauke dengan waktu pelaksanaan selama dua hari, yakni 23-24 April dengan menyasar tenaga pendidik dan masyarakat yang belum melaksanakan vaksin.
Maksud dan tujuan kegiatan ini merupakan program pemerintah dalam upaya percepatan pencegahan dan penanggulangan penyebaran Covid-19 serta intruksi langsung Panglima TNI Jenderal Andhika Perkasa untuk menggelar serbuan vaksinasi. Hal ini juga selaras dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono dalam rangka mempercepat vaksinasi di Tanah Air, juga untuk menciptakan kekebalan komunal menghadapi adaptasi kehidupan normal baru di tengah pandemi Covid-19.
Dalam kegiatan vaksinasi hari ini Diskes Lantamal XI berhasil memberikan Vaksinasi kepada 34 orang dengan rincian 32 orang mendapatkan Vaksin Pfizer untuk dosis pertama dan ketiga (booster) dan 2 orang mendapatkan vaksinasi dosis kedua dengan vaksin jenis Sinovac.
Dalam kesempatan tersebut Danlantamal XI Merauke, Brigjen TNI (Mar) Gatot Mardiyono, S.H ditempat terpisah menyampaikan “Lantamal XI akan selalu siap dan sigap, situasi apapun membantu percepatan vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat terkhususnya masyarakat Kabupaten Merauke” Ungkap Danlantamal XI.
Selama kegiatan vaksinasi, tenaga kesehatan Lantamal XI tak henti-hentinya menghimbau pada seluruh lapisan masyarakat untuk segera vaksin dosis booster dan tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan serta harus selalu memakai masker saat di tempat umum atau dalam kerumunan(dar).
Sumber : Dispen Lantamal XI.