24.9 C
Jakarta
Senin, Maret 17, 2025
spot_img

Wartawan Investigasi

Pencari Bukti Yang Tersembunyi

Kodim 0507/Bekasi Terima 50 Unit Alat Angkutan Air Bantuan dari Panglima TNI

Senin, 17 Maret 2025

Warta.in Kodam Jaya, Kota Bekasi – Dalam upaya meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi bencana alam, khususnya banjir, Kodim 0507/Bekasi menerima bantuan 50 unit alat angkutan air (boat) dari Panglima TNI. Kegiatan penyerahan berlangsung di Makodim 0509/Kab. Bekasi, Komplek Pemda, Jl. Boulevard Raya, Desa Sukamahi, Kecamatan Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi. Senin (17/3/2025).

Penyerahan simbolis dilakukan di Aula Babinsa Kodim 0509/Kab. Bekasi oleh Asisten Logistik (Aslog) Panglima TNI, Aslog Panglima TNI Mayjen TNI Candra Wijaya, kepada Kodim 0507/Bekasi dan Kodim 0509/Kab. Bekasi. Acara ini dihadiri oleh Irben Itjen TNI, Waaster Panglima TNI, Kababek TNI, Waaslog Kasad Bid. Bekpalkes, Waaster Kasad Bid. Tahwil Komsos dan Bakti TNI, Danrem 051/Wkt Brigjen TNI Nugroho Imam Santoso, S.E., M.M., Dandim 0509/ Kab. Bekasi, Letkol Inf Danang, Kasdim 0507/Bks, Letkol Czi Erlangga Perdana Gassing serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Aslog Panglima TNI menyampaikan pentingnya kesiapsiagaan aparat teritorial dalam menghadapi potensi bencana.
“Kita bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa bisa hadir di tempat ini untuk menyerahkan bantuan angkutan air dari Panglima TNI kepada Kodim 0507/Bekasi dan Kodim 0509/Kab. Bekasi. Sebagai aparat teritorial, kita harus lebih mengantisipasi kondisi cuaca dan siap menghadapi bencana banjir,” ujarnya.
Beliau juga mengapresiasi peran serta pemerintah daerah, TNI, dan Polri dalam mendukung upaya mitigasi bencana. Bantuan ini diharapkan dapat didistribusikan ke Koramil-Koramil yang membutuhkan agar dapat digunakan secara optimal dalam situasi darurat.

Usai penyerahan secara simbolis, Aslog Panglima TNI didampingi Danrem 051/Wkt, Waslog Kasad, dan pejabat lainnya melakukan peninjauan langsung terhadap alat angkutan air yang telah disiapkan di lapangan.

Sebagai bentuk apresiasi, jajaran Kodim 0507/Bekasi dan Kodim 0509/Kab. Bekasi yang dipimpin Danrem menyampaikan ucapan terima kasih kepada Panglima TNI atas bantuan ini.

Di sisi lain, Kasdim 0507/Bekasi Letnan Kolonel Czi Erlangga Perdana Gassing selaku perwakilan penerima menyampaikan bahwa bantuan ini akan sangat bermanfaat bagi wilayahnya, terutama dalam mendukung tugas-tugas kemanusiaan saat terjadi bencana.

Dengan adanya tambahan alat angkutan air ini, diharapkan kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana semakin meningkat, sehingga TNI dapat lebih optimal dalam membantu masyarakat yang terdampak.

(Jefry. Smk)

Sumber : Pendim 0507/Bekasi

Berita Terkait

Jefry
Jefry
Simple, Cepat dan Cepat