26.7 C
Jakarta
Senin, Maret 17, 2025
spot_img

Wartawan Investigasi

Pencari Bukti Yang Tersembunyi

Pencarian Orang Bilang di Sungai Bodri Desa Cepokomulyo Kecamatan Gemuh Berlangsung Hari Ini

 

Lokasi kejadian orang tenggelam di Dusun Cerme Desa Cempokomulyo Kecamatan Gemuh aliran sungai Bodri

Kronologi pada tanggal 14 Maret 2025 saksi 1 Bapak Muslimin pada pukul 20.00WIB melihat Bapak Munawar (Survivor) berjalan dipinggir sungai bodri dan tampak mondar mandir. Saksi 1 lantas pergi kerumah saksi 2 Bapak Purwanto, untuk mengajak saksi 2 menghampiri survivor karena terlihat tampak linglung kemudian kedua saksi menuju tanggul dan menghampiri survivor. Saat bertemu di tanggul sungai saksi 1 bertanya “hendak kemana” dan dijawab “mau mengecek sungai” karena saksi 1 dan saksi 2 mengetahui debit sungai saat itu sedang tinggi kemudian saksi mengajak pulang survivor. Pada saat ingin diajak pulang survivor terlihat linglung menunjuk kearah utara dan berkata “lah kae lah kae”. Survivor kemudian diajak pulang dan sempat berbincang bincang sebentar dirumah saksi 1 kemudian berjalan pulang dengan sepeda motornya.

Pada tanggal 14 Maret 2025 Saksi 3 Dwi Nasrul Hakim 18Th (anak survivor) pada pukul 17.30 WIB sebelum buka sempat berbicara dengan survivor. Saat itu survivor berbicara kepada sang anak kalau bapak sudah tidak kuat hidup.

Pada tanggal 15 Maret 2025 Saksi 4 Bapak Basir 74Th (Ayah Survivor) dan saksi 3 pada saat sahur lebih kurang pukul 03.30 WIB mendapati Survivor sudah tidak ada dirumah.

Pada Tanggal 15 Maret 2025 pada pukul 05.00WIB, Saksi 1 dan Saksi 2 saat hendak menjaring ikan melihat motor survivor masuk jatuh di bibir tanggul bagaian dalam sungai dengan kondisi sepeda motor kunci ON (hidup). Kemudian saksi 1 melaporkan kepada keluarga survivor.

Sejak ditemukannya motor survivor, warga bersama dengan keluarga berinisiatif melakukan pencarian dengan menyisir pinggiran sungai mulai dari TKP sampai dengan Desa penanggulan kecamatan pegandon dari pagi sampai sore karena belum menemukan kemudian warga melapor kepada pemerintah desa

 

Saksi 1 : Bapak Muslimin 55Th alamat Cepokomulyo Rt 03 Rw 07

Saksi 2 : Bapak Purwanto 55Th alamat Cepokomulyo Rt 03 Rw 07

Saksi 3 : Dwi Nasrul Hakim 18Th (anak Survivor) alamat Dusun Cermai Rt 03 Rw 06

Saksi 4 : Basir 74Th (Ayah Survivor) alamat Dusun Cermai Rt 03 Rw 06

 

*IDENTITAS SURVIVOR*

Nama : Ahmad Munawar

Umur : 49 Tahun

Jenis Kelamin : Laki-laki

Alamat : Dukuh Cerme Rt 03 Rw 06 Desa Cempokomulyo Kecamatan Gemuh

 

*UPAYA YANG DILAKUKAN*

– Melaksanakan Koordinasi bersama Pemdes Cempokomulyo

– Mencari informasi terkait saksi- saksi yang melihat Survivor

– Melaksanakan essesment kelokasi sepeda motor korban di temukan

– Melakukan penyisiran dengan menggunakan perahu dan motor tempel rel kerata sedayu

– Menentukan rencana Operasi SAR

 

*KENDALA*

– karena debit air mulai tinggi penyisiran dengan perahu dihentikan.

 

*KONDISI MUTAKHIR*

sementara untuk kegiatan hari ini mengumpulkan informasi dan assesment ke lokasi terakhir survivor di lihat oleh saksi dan akan dilanjutkan besok pukul 07.00 WIB Dan direncanakan kegiatan operasi besok akan menggunakan perahu mopel dan penyisiran di bantaran sungai bodri/pinggiran sungai.

Tambahan informasi dari Unit intel kodim yang melaksanakan patroli di wiliyah Desa Galih dan Cermai Cempokomulyo didapat info dari dua orang saksi warga atas nama Muh Ali warga Galih RT 03 Rw 01 dan Siswanto warga Galih Rt 02 Rw 02 sekira pukul 00.00WIB saksi sempat berpapasan dengan Survivor dari arah timur di depan masjid pegandon dengan membawa tas plastik kresek dan tidak memakai sandal berjalan kearah gemuh.

Berita Terkait