INDONESIAN JOURNALIST WRITE THE TRUTH

34.2 C
Jakarta
Kamis, November 21, 2024

Penandatanganan Kontrak Gedung Covid-19 dan Trauma Center Disaksikan Direktur RSUD NTB

Pejabat Pembuat Komitmen ( PPK) bapak M.Decki Iskandar, S.Si , M.M bersama Direktur PT Damai Indah Utama Bapak Kukuh Sugiarto ST didampingi oleh Direktur RSUD Provinsi NTB dan perwakilan PT Delta Buana.

warta.in
Mataram- Dokter Jack bersama jajaran direksi dan manajemen menghadiri pembangunan gedung covid 19 dan trauma center RSUD Provinsi NTB Tahun 2022 di Aula Graha Gemilang.

Penandatanganan kontrak pekerjaan ini dilaksanakan oleh Pejabat Pembuat Komitmen ( PPK) bapak M.Decki Iskandar, S.Si , M.M bersama Direktur PT Damai Indah Utama Bapak Kukuh Sugiarto ST didampingi oleh Direktur RSUD Provinsi NTB dan perwakilan PT Delta Buana.

Pembangunan lanjutan ini diharapkan bisa memberikan fasilitas yang memadai dalam melakukan pemerataan layanan kesehatan di Indonesia khususnya Nusa Tenggara Barat.

Pembangunan 4 lantai ini merupakan lanjutan dari dua lantai yang sudah ada.
Dalam sambutannya, dokter Jack menyampaikan bahwa ke depannya di gedung ini akan diperuntukkan menjadi pusat pelayanan onkologi terpadu dan pertama di NTB sebagai layanan unggulan.

” Kita sudah menandatangani kerjasama dengan tiga rumah sakit pusat termasuk dengan Rumah Sakit Dharmais. Yang merupakan rumah sakit pusat kanker sehingga, mempermudah kita dalam pengembangan pusat onkologi terpadu di RSUD NTB,” demikian ujar dokter Jack dalam sambutan pembangunan gedung covid 19 dan trauma center RSUD Provinsi NTB Tahun 2022 di Aula Graha Gemilang.(sr/ppid)

Latest news
Related news