31.6 C
Jakarta
Kamis, Oktober 2, 2025

Wartawan Investigasi

Pencari Bukti Yang Tersembunyi

Pendampingan Babinsa Koramil 0817/05 Kota Gresik dalam Program M B G di SMPN 1 Gresik

Warta In ||Gresik – Dalam rangka mendukung program pemerintah tentang pemenuhan gizi bagi anak usia sekolah, Babinsa Koramil 0817/05 Kota Gresik Sertu Surja melaksanakan pendampingan kegiatan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMPN 1 Gresik, Jalan Jaksa Agung Suprapto, Kelurahan Sidokumpul, Kecamatan Gresik Kota, Kabupaten Gresik. Kamis (2/10/2025).

Kegiatan yang digelar di halaman sekolah tersebut dihadiri oleh Kepala Sekolah SMPN 1 Gresik, Bapak Berry Avita, S.Pd., dan Kepala SPPG, Bapak Zamroni, serta melibatkan 969 siswa penerima MBG dan 2 orang penerima PJ MBG. Para siswa tampak antusias mengikuti kegiatan ini, yang diisi dengan pembahasan penting mengenai pemberian MBG sekaligus penyerahan menu makanan bergizi berupa nasi putih, sayur sop, ayam goreng, tempe goreng, buah semangka, dan susu.

Dalam kesempatan itu, Babinsa Sertu Surja menyampaikan apresiasinya atas pelaksanaan program tersebut. Ia menegaskan bahwa MBG merupakan langkah positif dalam mendukung tumbuh kembang anak, khususnya di bidang pendidikan dan kesehatan.

“Alhamdulillah siswa-siswi sangat antusias terhadap program MBG ini. Program ini sangat bermanfaat untuk pemenuhan gizi anak di sekolah. Namun demikian, kami berpesan agar kualitas dan mutu pelayanan MBG tetap dijaga sehingga tidak menimbulkan kasus yang tidak diinginkan, seperti keracunan makanan,” ungkap Sertu Surja.

Ia juga menambahkan pentingnya sinergi semua pihak terkait, mulai dari pihak sekolah, Dinas Kesehatan, hingga lembaga yang terlibat, untuk sama-sama mengontrol kualitas makanan yang akan dibagikan kepada siswa.

Dengan adanya pendampingan dari Babinsa, diharapkan pelaksanaan MBG di SMPN 1 Gresik dapat berjalan aman, lancar, dan memberikan manfaat nyata bagi peningkatan gizi anak didik. Program ini sekaligus menjadi wujud kepedulian bersama dalam mencetak generasi sehat, cerdas, dan berdaya saing di masa depan.(Pen0817).

Berita Terkait