26.1 C
Jakarta
Rabu, Maret 12, 2025
spot_img

Wartawan Investigasi

Pencari Bukti Yang Tersembunyi

Perkuat Peran Organisasi Insinyur, PII Sumut Gelar Rapat Kerja, Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama

Rapat Program Kerja Tahun 2025 dan Silaturahim Buka Bersama PII Sumut

Medan ( Warta.In )  – Pengurus Wilayah Persatuan Insinyur Indonesia (PII) Sumatera Utara menggelar Rapat Program Kerja Tahun 2025 yang dirangkaikan dengan Silaturahim dan Buka Puasa Bersama Ramadhan 1446 H di Hotel Harper Wahid Hasyim, (8/03/2025)

Dengan mengusung tema “Membangun SDM Insinyur Kompeten Menuju Green Infrastruktur”, kegiatan ini bertujuan untuk merumuskan arah kerja PII Sumut dalam meningkatkan kompetensi insinyur dan memperkuat peran organisasi dalam pembangunan berkelanjutan.

Acara ini dibuka dengan sambutan dari Ketua PII Sumut 2024-2027, Dr. Ir. Ahmad Perwira Mulia Tarigan, M.Sc., IPU., yang menegaskan pentingnya soliditas organisasi dalam menghadapi tantangan industri.

Pengurus PII Sumut berfoto bersama di acara Rapat Kerja pengurus, Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama yang berlangsung beberapa saat yang lalu di Hotel Haper.

Sekretaris Jenderal PII, Dr. Ir. Teguh Haryono, MBA., IPU., ACPE., ASEAN Eng., turut memberikan sambutan sekaligus membuka secara resmi rapat kerja ini.

Rapat kerja dipimpin oleh Sekretaris PII Sumut, Prof. Dr. Ir. Fahmi, S.T., M.Sc., IPM., ASEAN Eng.,didampingi oleh Dr. Trio Pahlawan, S.T., M.T., IPM.Dalam rapat ini, fokus utama yang dibahas adalah peningkatan jumlah anggota PII sebagai bagian dari program nasional yang dicanangkan oleh Pengurus Pusat.

Acara ini dihadiri oleh perwakilan Pengurus Cabang (PC) PII dari berbagai daerah, diantaranya PC PII Medan, Binjai, Gunungsitoli, Karo, Langkat, Padangsidimpuan, dan Deli Serdang. Kehadiran perwakilan PC ini menunjukkan sinergi yang kuat dalam membangun komunitas insinyur yang profesional dan berdaya saing tinggi.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan PII Sumut dapat terus berkontribusi dalam pengembangan SDM insinyur yang kompeten serta mendukung implementasi konsep Green Infrastructureuntuk pembangunan yang lebih berkelanjutan. ( rd)

Berita Terkait