Warta In | Indralaya – Personil Polsek Indralaya turut serta dalam kegiatan peringatan Nuzulul Qur’an yang diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Sakatiga di Masjid AS’SA’DAH, Kecamatan Indralaya, Kabupaten Ogan Ilir, pada Senin malam (17/3/2025). Selain mengikuti rangkaian acara, personil Polsek Indralaya juga memberikan pengamanan guna memastikan kegiatan berlangsung dengan aman dan kondusif.
Acara dimulai pada pukul 21.00 WIB dengan dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat, di antaranya Kepala Desa Sakatiga, Bpk. Herman, serta penceramah Ustadz Fikri Antiko Ahmad. Turut hadir Kanit Binmas Polsek Indralaya, tokoh agama, dan jamaah Masjid AS’SA’DAH.
Kegiatan diawali dengan pelaksanaan Salat Isya dan Tarawih berjamaah, kemudian dilanjutkan dengan tausiah dan peringatan Nuzulul Qur’an yang disampaikan oleh Ustadz Fikri Antiko Ahmad. Dalam ceramahnya, beliau menyampaikan makna turunnya Al-Qur’an sebagai pedoman hidup umat Islam dan pentingnya mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.
Kapolsek Indralaya, AKP Junardi, SH, M.A.P., menyampaikan bahwa kehadiran personil kepolisian dalam kegiatan keagamaan bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat serta menjalin silaturahmi dengan warga. “Kami hadir untuk memastikan acara berjalan lancar serta menjaga situasi yang aman dan kondusif,” ujarnya.
Kegiatan berakhir pada pukul 23.00 WIB dengan situasi aman dan tertib. Masyarakat yang hadir tampak antusias mengikuti acara hingga selesai. Polsek Indralaya mengapresiasi kerja sama warga dalam menjaga ketertiban selama kegiatan berlangsung.
*humas res oi*