POLSEK PATOKBEUSI POLRES SUBANG INTENSIFKAN PATROLI SELAMA RAMADHAN
Warta.In.Subang – Dalam rangka menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat selama Bulan Ramadan 1446 H, Polsek Patokbeusi Polres Subang melaksanakan patroli rutin menjelang sahur.
Kegiatan patroli ini dilakukan oleh Piket Siaga Polsek Patokbeusi dengan menggunakan satu mobil patroli. Mereka berkeliling di wilayah hukum Polsek Patokbeusi, membangunkan warga untuk sahur, serta melakukan pemantauan keamanan dan ketertiban masyarakat.
Patroli dimulai dari Mako Polsek Patokbeusi pada Jumat, 14 Maret 2025, pukul 03.00 WIB. Rute patroli meliputi jalan-jalan desa yang ada di wilayah hukum Polsek Patokbeusi.
Menurut Kapolsek Patokbeusi, Kompol Anton Indra Gunawan., SE.MH., kegiatan patroli ini bertujuan untuk mewujudkan rasa aman, nyaman, dan tentram di masyarakat selama Bulan Ramadan.
“Kita berpatroli untuk menjaga wilayah tetap aman dan kondusif, serta membangunkan warga untuk siap-siap sahur,” jelas Kapolsek.
Kegiatan patroli ini juga merupakan bagian dari upaya Polsek Patokbeusi untuk mencegah tindak-tindak kriminal, seperti perjudian, tawuran, dan lain-lain.