28.9 C
Jakarta
Sabtu, Juli 12, 2025

Wartawan Investigasi

Pencari Bukti Yang Tersembunyi

Rotasi  Mutasi Kadis dan Kabag kab.Nias Barat  Pj. Sekda Nias Barat,Serah terimakan jabatan

Rotasi  Mutasi Kadis dan Kabag kab.Nias Barat  Pj. Sekda Nias Barat,Serah terimakan jabatan
Nias Barat –
Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Nias Barat, Ernawati Gulo, S.Pd., MM., memimpin langsung prosesi serah terima jabatan sejumlah Kepala Dinas dan Kepala Badan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Nias Barat. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Aekhula, Jumat (11/07/2025).
Jabatan yang diserahterimakan antara lain:
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) dari Faigizatulo Halawa kepada Peniel Waruwu, S.I.P
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) dari Etafajar Wiratmo Daely, SP., MM kepada Yupiter Hia, ST, M. Si.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dari Sonifati Zebua, M.M. kepada Nehesokhi Halawa, S.E., MM.
Dalam sambutannya, Pj Sekda menyampaikan bahwa rotasi dan mutasi merupakan bagian dari dinamika organisasi dalam rangka penyegaran dan peningkatan kinerja pelayanan publik.
Turut hadir dalam acara tersebut para Asisten Setda, Inspektur, Kepala Dinas dan Kepala Badan, para ASN, serta Penjabat Administrator lainnya

Berita Terkait