INDONESIAN JOURNALIST WRITE THE TRUTH

34.3 C
Jakarta
Selasa, April 16, 2024

Taman Safari Indonesia Turut Hadir di Pameran Gebyar Wisata Nusantara Expo 2022

Warta.in, Jakarta | – Sekretaris Jenderal KLHK, Bambang Hendroyono mewakili Menteri LHK Siti Nurbaya telah resmi membuka Pameran Indonesia Green Environment and Forestry Expo 2022 di Jakarta Convention Center, Jumat, (01/07/2022).

Melalui pameran ini Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) ingin menggaungkan semangat kebangkitan sektor kehutanan untuk Indonesia maju.

Semangat ini menjadi tema pameran yang merefleksikan upaya bersama seluruh stakeholder sektor kehutanan dan lingkungan untuk kembali saling bahu membahu mendorong kinerja sektor kehutanan dalam mendukung pembangunan bangsa dan pemulihan ekonomi nasional, setelah 2 tahun dilanda pandemi Covid-19.

Salah satu peserta dalam Pameran Indonesia Green Environment and Forestry Expo 2022 dan Gebyar Wisata Nusantara Expo 2022 adalah Taman Safari Indonesia.

Taman Safari Indonesia merupakan tempat wisata keluarga berwawasan lingkungan yang berbasis konservasi. Taman Safari Indonesia pada awalnya dibangun pada tahun 1980.

Terkait koleksi satwa Taman Safari memiliki sekitar 2500 koleksi satwa dari hampir seluruh penjuru dunia termasuk satwa langka, seperti harimau benggala, jerapah, singa, orang utan, gajah, anoa, komodo dan lain sebagainya.

Saat ini tercatat taman Safari Indonesia Group mengelola beberapa taman wisata satwa di Indonesia diantaranya yaitu Taman Safari Bogor, Taman Safari Indonesia II Jatim, Bali Safari, Jakarta AQuarium Safari, dan Safari Beach Jateng.

Di Pameran Gebyar Wisata Nusantara Expo 2022 taman safari turut mengedukasi masyarakat terkait satwa.

Selain itu taman safari juga menawarkan berbagai macam promo dan mempromosikan bahwa taman safari Indonesia group bukan hanya ada di Bogor Cisarua saja melainkan ada di daerah lainnya.

Contohnya yakni taman safari II Jatim, Bali safari, dan Safari Beach Jateng yang menjadi satu-satunya taman wisata satwa yang ada penangkaran lumba-lumba.

Foto: Ka Anita selaku Manajer Corporate Digital Sales Head Office saat diwawancara media

Anita selaku manajer corporate digital sales head office PT Taman Safari Indonesia menjelaskan bahwa di pameran kali ini kami turut memperkenalkan produk kami yang ada di beberapa bisnis unit, yakni taman safari Bogor, royal safari garden, bali Safari Park, taman safari II Jatim,Safari Beach Jateng dan Jakarta aquarium.

Saat ini taman safari Indonesia tetap fokus pada pemasaran tiket baik itu secara langsung (manual) on the spot maupun online melalui website. Untuk event disini kami menjual secara offline dan ada beberapa promo yang ditawarkan,”ucapnya.

Foto: Ka Anita selaku Manager Corporate Digital Sales Head Office

Anita menambahkan, Seperti diskon masuk Safari Siang + istana panda yang ada di taman safari Indonesia Cisarua Bogor, safari malam atau safari night juga kami diskon pada acara pameran ini. Tidak ketinggalan di Bali Safari juga ada promo khususnya pada acara pameran kali ini yakni beli 3 tiket safari ekplorer gratis 1 tiket.

Lanjut Anita, Terkait program unggulan Anita menjelaskan bahwa karena kami juga lembaga konservasi satwa. Jadi, park yang lebih unggul dimana banyak sahabat satwa yang datang untuk melihat satwa di taman safari.

Jadi kami disini memadukan edutainment yakni edukasi dan entertainment jadi jika berkunjung ke taman safari sudah pasti mendapatkan edukasi dan hiburannya juga,”tuturnya.

Foto: Mas Rully selaku Corporate Comunication saat diwawancara media

Dikesempatan yang sama Rully selaku corporate comunication royal safari garden mengatakan juga bahwa royal safari garden dalam pameran kali ini juga memberikan promo harga khusus yakni diskon 50 persen ditambah tiket free masuk taman safari.

Terkait kapasitas pengunjung kami tetap patuh dan mengikuti kebijakan pemerintah setempat. Saat ini sudah memasuki holiday season atau musim liburan jadi kami optimistis melalui pameran ini target kami akan tercapai,”pungkasnya.

(Akbaruddin)

Latest news
Related news