Warta.in, Jakarta | – Yayasan Rumah Kebangsaan Bersaudara (YRKB) bersama Anggota DPR RI,Darmadi Durianto beserta Anggota DPRD DKI Jakarta,Gani Suwondo Lie berkolaborasi dengan Palang Merah Indonesia (PMI) kembali melaksanakan agenda rutinnya, bakti sosial donor darah.

Aksi donor darah dalam rangka berpartisipasi memenuhi kebutuhan stok darah di DKI Jakarta yang dilaksanakan di kantor sekretariat Rw 019 Apartemen Laguna Jakarta Utara,Sabtu 12 Maret 2022.
“Kami kembali menggelar aksi donor darah bersama PMI dalam rangka mendukung PMI dalam memenuhi kebutuhan stok darah. Kami harap kegiatan ini bisa membantu mereka yang membutuhkan donor darah dalam kondisi pandemi ini,” kata Lenny Bahar, Ketua YRKB kepada media warta.in di sela-sela kegiatan Donor Darah.

Lenny Bahar menambahkan,meski pandemi Covid-19 di Jakarta belum terkendali, ditandai kasus positif Covid-19 yang masih tinggi, namun tak mempengaruhi warga yang datang untuk mendonorkan darahnya.
Dari pantauan media warta.in di lokasi, peserta donor darah berasal dari berbagai kalangan dan etnis. Umumnya mereka tinggal di sekitar Apartemen Laguna.
“Target utama pendonor darah adalah warga sekitar Apartemen Laguna dengan target 200 kantong donor darah,”Tambahnya.
Lebih lanjut, Lenny mengatakan, alasan utamanya melakukan kegiatan donor darah adalah karena antusiasme warga sekitar Apartemen Laguna untuk mendonorkan darahnya.
Dalam kesempatan ini,Lenny mengucapkan terima kasih atas kebaikan warga sekitar Apartemen Laguna yang bersedia meluangkan waktunya untuk datang dan mendonorkan darahnya, terlebih di masa pandemi saat ini.
“Sebagai apresiasi bagi para pendonor, para pendonor diberikan 1 Paket Bingkisan PMI,”Pungkasnya.
(Akbaruddin)