WARTA.IN MEDAN – Dalam rangka pembinaan gugus depan Komisi Saka, Sako dan Gugusdarma ( Kakoma ) Gerakan Pramuka Kwarcab Medan melakukan kunjungan audiensi ke Lapas Kelas 1 T.Gusta Medan 19 November 2021.
Kegiatan tersebut di sambut hangat oleh Lembaga Pemasyarakatan kelas 1 Medan tersebut yang di pimpin oleh ka lapas Erwedi Suprianto.
Dalam sambutannya ka lapas menyampaikan keberadaan Gugus Depan Gerakan Pramuka di dalam Lapas sangat berpengaruh baik dan sangat membantu pembinaan karakter dan kepribadian, berbeda dengan binaan yang tidak mengikuti pramuka, baik disiplin, pola pikir serta tanggung jawab.
Selanjutnya beliau mengharapkan adanya kerjasama antara lapas dan Kwarcab Medan untuk mendukung perkembangan dan bekal binaan jika nanti mereka sudah berada di luar.
Ketua Kwarcab Kota Medan Kak M Husni di wakili oleh Ketua Komisi Kakoma Kwarcab Medan Rahmat Adisyah Putra Hrp, S.STP, M.AP Menyampaikan Adapun tugas utama Komisi Kakoma pramuka adalah membantu pengembangan kegiatan kepramukaan dalam koordinasi kwartir dengan anggotanya
Andalan Kakoma Kwarcab Medan Kak Wina juga Menjelaskan Tujuan Kakoma untuk membantu mengembangkan kepramukaan bersama dengan kwartir, dalam bentuk sumbangan pemikiran, tenaga, material, dan finansial yang diwujudkan terutama dengan memfasilitasi kegiatan gugusdepan.
Turut Hadir dalam acara tersebut Andalan Kakoma Kwarcab Medan Kak Zulham Zoelham nur, Siti khadijah, Sunaryo,Habiburrahman,Dian gustiawan dan M. Ridwan sitepu. (1u6)